Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw sebagai Upaya Pendidikan Karakter Pada Matakuliah Operation Research
(1) Stmik ASIA Malang
(2) Stmik ASIA Malang
(*) Corresponding Author
Abstract
Penelitian yang dilakukan bermaksud untuk mengetahui proses penerapan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw untuk mengembangkan karakter dan meningkatkan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah operation research. Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan pada 19 mahasiswa kelas operation research. Langkah-langkah penelitian mengacu pada penelitian tindakan Kemmis dan Taggart yaitu (1) identifikasi masalah, (2) perencanaan, (3) pelaksanaan, (4) observasi, dan (5) refleksi. Pengumpulan data dilakukan menggunakan wawancara, lembar penilaian karakter mahasiswa, dan tes operation research. Langkah-langkah pembelajaran yang dilakukan sesuai dengan sintaks model kooperatif tipe jigsaw. Sedangkan karakter yang direkam dalam proses pembelajaran meliputi karakter mampu bekerjasama, tanggung jawab, dan kejujuran. Dari hasil tes materi metode transportasi dan penugasan terdapat peningkatan hasil belajar dari siklus I ke siklus II.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.26594/jmpm.v2i1.892
Article metrics
Abstract
PDF (Bahasa Indonesia)

Refbacks
- There are currently no refbacks.
Indexed by:
Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika by JMPM is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Based on a work at http://www.journal.unipdu.ac.id/index.php/jmpm/