PROBLEMATIKA PENERAPAN KURIKULUM 2013 PADA MATA PELAJARAN TEMATIK MADRASAH IBTIDAIYAH SE-KECAMATAN JOGOROTO JOMBANG

Penulis

  • imam mutaqin Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum (Unipdu) Jombang
  • erni wijayanti Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum (Unipdu) Jombang

Kata Kunci:

Problematika, Penerapan, Kurikulum 2013, Tematik

Abstrak

Kurikulum 2013 merupakan peningkatan dan keseimbangan antara beberapa kompetensi. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui penerapan, problematika dan solusi pada penerapan kurikulum 2013 pada mata pelajaran Tematik kelas IV Madrasah Ibtidaiyah di Kecamatan Jogoroto Jombang. Jenis penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Observasi yang digunakan adalah observasi langsung. Wawancara dilakukan kepada guru kelas IV di forum Kelompok Kerja Guru Madrasah Ibtidaiyah dan guru kelas IV di empat sekolah sampel. Kesimpulan hasil penelitian, penerapan kurikulum 2013 di empat sekolah sampel kurang sempurna, Problematika yang terjadi yaitu kurangnya pelatihan terhadap guru terkait kurikulum 2013, kurangnya media dan sumber belajar yang memadai, dan kurangnya SDM yang kurang menguasai Kurikulum 2013. Solusi atas problematika yaitu diadakanya pelatihan terhadap guru pelaksana Kurikulum 2013, ketersediaanya media dan sumber belajar yang cukup

Diterbitkan

2020-04-04

Terbitan

Bagian

Artikel