PENERAPAN MEDIA KANTONG MISTERIUS DORAEMON UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA MADRASAH IBTIDAIYAH PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN

Penulis

  • Miftahul Putra Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum
  • Anis Laili Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum

Abstrak

Tujuan penelitian adalah bagaimana penerapan media Kamido sebagai upaya meningkatkan keaktifan siswa kelas III mata pelajaran pendidikan kewarganegaraan materi sumpah pemuda. Penelitian ini dilaksanakan karena keaktifan belajar siswa di kelas rendah. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas dilaksanakan sebanyak 2 siklus dengan model Kurt Lewin. Subjek penelitian yaitu siswa kelas III MI Al Ma’ruf Beyan Pandanwangi Diwek Jombang yang berjumlah 26 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah flow model. Hasil penelitian menunjukkan pembelajaran dengan menggunakan media Kamido dapat meningkatkan keaktifan belajar siswa di MI Al Ma’ruf Beyan Pandanwangi Diwek Jombang. Tahap pra siklus rata-rata keaktifan siswa hanya mencapai 38.4%, hanya 10 siswa berada di kriteria aktif. Tahap siklus I rata-rata keaktifan siswa 53.8%, 14 siswa pada kriteria aktif dan siklus II mengalami peningkatan cukup signifikan dengan rata-rata keaktifan siswa mencapai 84.6 dan 22 siswa berada di kriteria aktif.

Unduhan

Diterbitkan

2022-04-05

Terbitan

Bagian

Artikel