Pengaruh Model Learning Cycle 7E Terhadap Pemahaman Matematis dan Keterampilan Kolaborasi Siswa

Authors

  • Rozita Apriliyani Apriliyani
  • Masrurotullaily

DOI:

https://doi.org/10.26594/jmpm.v8i2.3876

Abstract

Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran learning cycle 7E terhadap kemampuan pemahaman matematis dan keterampilan kolaborasi siswa pada materi prisma di SMP Argopuro 1 Panti Jember. Metode penelitian ini yaitu menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian eksperimen dengan desain quasi experimental design. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa tes, angket dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis datanya menggunakan uji statistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran learning cycle 7E terhadap kemampuan pemahaman matematis siswa menggunakan uji Mann-Whitney U dan terdapat pengaruh model pembelajaran learning cycle 7E terhadap keterampilan kolaborasi siswa menggunakan uji Independent Sample T-Test.

Downloads

Published

2023-10-01